Selasa, 07 Desember 2010

Pengertian normalisasi :
Menurut E.F Codd
• Normalisasi dipakai untuk membuat struktur tabel (relasi) dalam basis data mengurangi kemubaziran data.
• Kadang dipakai sebagai perangkat verifikasi terhadap tabel-tabel yang dihasilkan metodologi lain.
• Memberikan panduan yang sangat membantu bagi pengembang untuk mencegah penciptaan struktur tabel yang kurang atau mengurangi ketidak-efisienan.

Menurut kroenke
• Sebagai proses untuk mengubah suatu relasi yang memiliki masalah tertentu ke dalam dua buah relasi atau lebih yang tidak memiliki masalah tersebut anomali.

Jadi dapat disimpulkan bahwa normalisasi adalah suatu teknik untuk mengorganisasikan data ke dalam tabel-tabel untuk memenuhi kebutuhan pemakai di dalam suatu ogranisasi.

Tujuan dari Normalisasi ialah :
• Untuk menghilang kerangkapan data
• Untuk mengurangi kompleksitas
• Untuk mempermudah pemodifikasian data

Proses Normalisasi :
• Data diuraikan dalam bentuk table, selanjutnya dianalisis berdasarkan persyaratan tertentu ke beberapa tingkat.
• Apabila table yang diuji belum memenuhi persyaratan tertentu, maka table tersebut perlu dipecah menjadi beberapa table yang lebih sederhana sampai memenuhi bentuk yang optimal.

Sabtu, 26 Juni 2010

memperdalam ilmu pengetahuan

Meneguk pengetahuan itu tiada habisnya, semakin didapat semakin kurang hal ini menunjukkan kondisi manusia ciptaan Allah itu penih dengan segala keterbatasan. Ilmu Pengetahuan harus digali dan disebarkan agar dapat menikmati hasilnya, sebarkanlah ilmu yang telah diperoleh dengan segala cara insyaAllah akan bertambah.